1. Hadist Sahih
2. Hadist Hasan
3. Hadist Dha’if ( Dibahas pada silabus selanjutnya )
A. Hadist Sahih
1. Definisi hadist sahih
Menurut bahasa, sahih berarti sehat (kebalikan dari saqim), bersih dari cacat,
sah, atau benar, atuu berarti haq kebalikan ari bathil.
Sedangkan batasan tentang hadist sahih yang diberikan oleh ulama yaitu:
ما نقله عدل نام الضبط متصل السند غير معلل ولا ساذ.
“Hadits yang dinukil (diriwayatkan) oleh rawi yang adil, sempurna ingatan,
sanadnya bersambung-sambung, tidak berillat dan tdak janggal”.
2. Syarat –Syarat Hadits Shahih
Syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh hadist sahih adalah sebagai berikut:
a. Sambung sanadnya
Bahwa setiap perawi memang menerima hadist secara langsung dari perawi
seatasnya sejak permulaan sanad sampai penghabisannya.
b. Perawinya harus adil
Setiap perawinya haruslah memiliki sifat sebagai orang Islam, baligh, berakal,
tidak fasiq, dan tidak cacat muru’ahnya.
c. Perawinya harus cermat
Setiap perawi haruslah sempurna kecermatannya, baik dia cermat ingatannya atau
cermat kitabnya.
d. Tidak syadz
Hadisnya tidaklah merupakan hadist yang syadz. Syadz artinya tidak cocoknya
seorang perawi terpercaya terhadap seorang perawi yang lebih terpercaya
darinya.
e. Tidak terkena Illat
Hadistnya tidak terkena illat, sedangkan illat itu sendiri adalah sebuah sebab
yang sulit dan tersembunyi yang dapat merusak kesahihan hadist, padahal
kenyataan lahirnya adalah selamat darinya.
Dari kelima syarat itu, apabila salah satu syarat tidak terpenuhi atau rusak,
maka hadist dalam keadaan demikian tidak dapat disebut sebagai hadist sahih
Contoh hadist sahih, yang artinya :
“Telah bercerita kepada kami Abdullah bin Yusuf, yang berkata telah
mengkabarkan kepada kami Malik, dari Ibnu Syihab, dari Muhammad bin Jabir bin
Muth’im, dari bapaknya, yang berkata, “Aku mendengar Rasulullah saw membaca
surat At-Thur di waktu shalat maghrib” (HR. Bukhari, No 731)
Hadist ini dikatakan sahih karena:
1. Sanadnya sambung, sebab perawinya mendengar langsung dari gurunya.
2. Perawinya adil dan cermat, sebab disebutkan Abdullah bin Yusuf adalah
seorang terpercaya dan cermat, Malik bin Anas adalah imam yang hafidz, Ibnu
Syihab az-Zuhri adalah ahli fiqh hafidz, Muhammad bin Jubair adalah orang
terpercaya, dan Jubair bin Muth’im adalah seorang sahabat.
3. Hadistnya tidak terkena satu illat pun.
3. Pembagian hadist sahih
Hadist sahih dapat dibagi kepada dua bagian yaitu:
1. Hadist sahih li dzatih
Adalah hadist yang memenuhi secara lengkap syarat-syarat hadist sahih.
2. Hadist sahih li ghairih
Hadits Shahih l-gharihi adalah:
ما كان رواته متأخرا عن درجة الحافط الضابط مع كونه مشهورابالصدق حتى يكون حديثه حسنا ثم وجد فيه من طريق اخر مساولطريقه او ارخح ما يجبر ذلك القصور الواقع فيه.
“hadits yang keadaan perawinya kurang hafidz dan dlabith tetapi mereka masih
terkenal otang yang jujur, hingga karenanya derajat hasan, lalu didapat padanya
dari jalan lain yang serupa atau lebih kuat, hal-hal yang dapat menutupi
kekurangan yang menimpanya itu”.
Jadi hadits shahih li ghairihi adalah hadist dibawah tingkatan sahih yang
menjadi hadist sahih karena diperkuat oleh hadist-hadist yang lain.
Contoh hadits ini dalah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari dari Ubay bi al
abbas bin Sahal dari ayahnya (‘bbas) dari neneknya (Sahal), beliau berkata:
“Konon rasulullah mempunyai seekor kuda, ditaruh di kandang kami yang diberi
nama Al Luhaif.”
Ubay bin Al Abbas oleh Ahmad, Ibnu Ma’in dan An Nas’I dianggap rawi yang kurang
bak hafalannya. Oleh karena itu hadits tersebut bererajat Hasan li dzatihi.
Tetapi oleh karena hadits ubay tersebut mempunyai muttabi’(hadits yang sanadnya
menguatkan sanad lan dari hadits yang sama). Muttabi’ tersebut diriwayatkan
oleh ‘Abdul Muhaimin, maka naiklah derajat hadits tersebut dari hadits hasan li
dzatih menjadi shahih Ii gharih.
Ada beberapa macam sahihi li ghairih, menurut ketetepan ahl ilmu hadits anatara
lain:
1. Hadits hasan lidzatih dikuatkan dengan jalan lain yang sama derajatnya.
2. hadis hasan lidzatih dbantu dengan beberapa sanad walaupun sanadnya
berderajat rendah.
3. Hadits hasan lidzatih atu hadits lemah yang isisnya setuju dengan salah satu
ayat al ur’an atau cocok dengan salah satu dari pokok-pokok agama.
4. hadits yang tidak begitu kuat, tetapi diterima bak oleh ulama.
Selain perincian tersebut, ada pula penentuan urutan tingkatan hadist sahih,
adalah hadist yang diriwayatkan oleh:
1. Hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim
2. Hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari sendiri
3. Hadis yang diriwayatkan oleh Muslim sendiri
4. Hadits shah yang diriwayatkan memakai syarat-syarat yang dipakai oleh
Bukhari dan Muslim.
5. Hadits shah yang diriwayatkan memakai syarat-syarat yang dipakai oleh
Bukhari sedang beliau sendri tidak mentakhrijnya
6. Hadits shah yang diriwayatkan memakai syarat-syarat yang dipakai oleh Muslim
sedang beliau sendri tidak mentakhrijnya
7. Hadits shah yang tidak menurut salah satu syarat darikedua mam bukhari dan
muslim. Tetapi hadits yang ditakhrij tersebut dishahihkan oleh imam-imam hadts
yang kenamaan.
4. Kedudukan hadist sahih
Hadist sahih sebagai sumber ajaran Islam lebih tinggi kedudukannya dari hadist
hasan dan dho’if, tetapi berada dibawah kedudukan hadist mutawatir.
Semua ulama sepakat menerima hadist sahih sebagai sumber ajaran Islam atau
hujjah, dalam bidang hukum dan moral. Tetapi, sebagian ulama menolak kehujjahan
hadist sahih dalam bidang aqidah, sebagian lagi dapat menerima, tetapi tidak
mengkafirkan mereka yang menolak.
5. Istilah pengarang hadits yang diterapkan pada hadits shahih
ISTILAH KETERANGAN
وفيه اصح الأسانيد - Hadits yang mempunyai rentetan sanad yang
lebih shahih. Martabat hadits ini sangat tinggi. Karenanya harus diutamakan
daripada yang lain.
وفي اسناده مقال - Sand hadts ini perlu diseldiki lebih lanjut,
disebabakan di antara sanadnya terdapat orang yang diperdebatkan
tentang keadaan dan kelakuannya.
هذا حديث صحيح الاسناد او اسناده صحيح -
Hadits in shahih sanadnya. Namun belum tentu shahih matannya.
هذا حديث صحيح - Hadits ini muuttasil sanadnya, serta melengakapi
segala syarat hadits shahih.
متفق عليه او على صحته - Hadts ini disepakati
keshahihan sanadnya oleh Imam Bukhori dan Imam Muslim. Sehingga keduanya
meriwayatkan hadits ini meskipun dengan gaya bahasa yang berbeda.
صحيح على شرطي البخاري و مسلم - Para perawi dari
hadits ini terdapat dalam kitab sahih Bukhor atau Muslim, kendati keduanya
tidak meriwayatkan hadits tersebut.
حسن صحيح - Ibnu Shalah : Hadits ini mempunyai dua sanad, Hasan dan
shahih
Pendapat lain mengatakan bahwa diantara dua kalimat tersebut terdapat kalmat
penghubung berupa “Aw” (atau) yang dibuang. Dengan demikian hadits ni hanya
mempunyai stu sanad saja, tetapi para ulama’ berlainan dalam menilainya. Sebagan
menilai dengan hasan sebaian yang lan menilai dengan shahih.
Jadi dalam hadits
in terdapat taraddud (perlawanan) tentang nilainya, sehingga menimbulkan
keraguan. Dengan demkian hadits ini lebih rendah derajatnya dibandingkan dengan
hadits shahih.
Pendapat lain mengatakan apabila hadits ini bukan hadits fard (gharib), maka
berarti hadits itu mempunyai dua sanad, yaitu yang satu shahih yang lain hasan.
Jika demikian maka hadits ini lebih tinggi derajatnya daripada hadits shahih.
هذا حديث جيد - Menurut ibnu shalah dan Al Bulqiny istilah ini
sama dengan istilah hadza haditsun shahihun. Ibnu Hajar menyangkal bahwa
tidaklah tepat apabila hadits shahih itu muradlif dengan hadits jayyid, kecual
kalau hadits semula hasan lidzthi, kemudian naik enjadi shahih lighairihi.
Dengan demikan hadits yang disifati dengan jayyid itu lebh rendah darpada
hadits shahhhadits shahih itu sendiri.
هذا حديث ثابت او مجود - Pengarang ktab at tadrib
menjelskan bahwa istilah ini dapat diterapkan penggunaannya pada hadits ahahiah
dan hasan
B. Hadist Hasan
1. Definisi hadist hasan
Hadist hasan, menurut bahasa berarti hadist yang baik. Para ulama menjelaskan
bahwa hadist hasan tidak mengandung illat dan tidak mengandung kejanggalan.
Kekurangan hadist hasan dari hadist sahih adalah pada keadaan rawi yang kurang
dhabith, yakni kurang kuat hafalannya. Semua syarat hadist sahih dapat dipenuhi
dhabithnya rawi (cermatnya rawi).
Jumhurul muhaddisn mendefnisikan sebagaimana berikut:
ما نقله عدل قليل الضبط متصل السند عير معلل ولا شاذ
“Hadits yang diriwayatkan oleh seorang yang adil (tetapi) tidak begitu kokoh
ingatannya, bersambung sanadnya dan tidak terdapat illat serta kejanggalan pada
matannya”
Menurut At-Turmudzy ; “hadits yang pada sanadnya tidak terdapat orang yang
tertuduh dusta, tidak terdapat kejanggalan pada matannya dan hadits itu
diriwayatkan tidak dari satu jurusan (diriwayatkan pula melalui sanad yang lain
yang sederajat).” Ada pula difinisi yang jadi pegangan umum oleh jumhur ulama
hadits, kni ; “Hadits yang dinukilkan oleh seorang adil, tapi tak begitu kokoh
ingatannya, bersambung-sambung sanadnya dan tidak terdapat ‘illat serta
kejanggalan pada matannya.”
Jadi perbedaan antara hadis shahih dan hadits hasan
ini terletak pada syarat kedlabitan rawi. pada hadits hasan kedlabitannya lebih
rendah (tidak begitu kuat ingatannya) jika dibandingkan hadits shahih.
Contoh hadist hasan, yang artinya :
Dari Abdullah bin Umar r.a. dari Nabi Saw bersabda:"Sesungguhnya Allah SWT
akan menerima taubat seorang hamba selama nafasnya belum sampai di tenggorokan
(sakratul maut)". (Hadits diriwayatkan oleh Ibnu Majah, dan Tirmizi. Ia
berkata: hadits ini hasan.)
Hadist ini telah dikatakan oleh Turmudzi sendiri: “ hadits ini hasan ”
2. Pembagian hadist hasan
Hadist hasan dibagi menjadi dua, yaitu:
1. Hadist hasan li dzatih
Yaitu hadits hasan yang telah memenuhi syarat-syaratnya. Atau hadits yang
ersambung-sambung sanadnya dengan orang yang adil yang kurang kuat hafalannya
dan tidak terdapat padanya sydzudz dan illat.
Di antara contoh hadits ini adalah:
لولا أن أشق على أمتي لأمرتهم بالسواك عند كل صلاة
Seandainya aku tidak memberatkan umatku, maka pasti aku perintahkan untuk
menggosok gigi setiap waktu shalat
2. Hadist hasan li ghairih
Hadits hasan lighairih adalah;
ما لا يخلو اسناده من ستور لم تتحقق اهليته و ليس مغفلا كثير الخطاء و لا طهر منه سبن مفسق ويكون متن الحديثمعروفا برواية مثله او نحوه من وجه اخر.
“Hadits yang sanadnya tidak sepi dari seorang mastur (tidak nyata keahlannya),
bukan pelupa yang banyak salahnya, tidak tampak adanya sebab yang menjadikannya
fasik dan matan haditsnya adalah baik berdasarkan periwayatan yang semisal dan
semakna dar sesuatu segi yang lain”
Ringkasnya, hadits hasan li ghairihi ini asalnya adalah hadits dhaif (lemah),
namun karena ada ada mu’adhdhid, maka derajatnya naik sedikit menjadi hasan li
ghairihi. Andaikata tidak ada ‘Adhid, maka kedudukannya dhaif.
Di antara contoh hadits ini adalah hadits tentang Nabi SAW membolehkan wanita
menerima mahar berupa sepasang sandal:
أرضيت من نفسك ومالك بنعلين؟ قالت: نعم، فأجاز
“Apakah kamu rela menyerahkan diri dan hartamu dengan hanya sepasang sandal
ini?” Perempuan itu menjawab, “Ya.” Maka nabi SAW pun membolehkannya.
Hadits ini asalnya dhaif (lemah), karena diriwayatkan oleh Turmuzy dari ‘Ashim
bin Ubaidillah dari Abdullah binAmr. As-Suyuti mengatakan bahwa ‘Ashim ini
dhaif lantaran lemah hafalannya. Namun karena ada jalur lain yang lebih kuat,
maka posisi hadits ini menjadi hasan li ghairihi.
3. Istilah-istilah yang diterapkan untuk hadits hasan
ISTILAH KETERANGAN
هذا حديث حسن الاسناد - Hadist ini hanya sanadnya
saja yang hasan, tidak sampai mencakup kepda kehasanan matannya. Hadist hasan
yang demij\kian ni, lebih rendah nilainya dari pada hadits yang dinilai dengan:
هذا حديث حسن
هذا حديث حسن صحيح - Menurut ibnu shalah
berarti hadts yang mempunyai dua sanad;
hasan dan shahih
هذا حديث حسن غريب - Menurut atturmudzi suatu
hadits yang berkumpul di dalamnya dua sifat; hasn dan gharib.
هذا حديث حسن جدا - Diartikan dengan: hadits
yang maknanya sngat menarik hati.
هذا حديث صحاح
او احاديث حسان - Kedua istilah ini, khusus
terdapat dalam kitab Al Mashabih karya Baghawi
- Shihah: segala hadits yang tercantum dalam kedua kitab shahih bukhari dan
muslim.
- Hisan : Hadits yang tercantum dalam kitab-kitab sunan.
هذا حديث صالح - Di dalam kitab sunan adu
dawud, nilai hadts-hadits itu terbagi kepada Hadits shahih, Musyabih (yang
menyerupai), Muqarib (yang dekat) dan Wahnun syadidun (lemah sekali). Disamping
itu, masih ada hadits yang tidak ditentukan nilainya. Hadist yang tidak
ditentukan nilainnya diberi nama dengan
Hadist Shalih.
- Hadist shalih ini menurut pendapatnya dapat dijadikan hujjah apabila disokong
oleh hadits lain.
- Kalau tidak ada penyokongnya, hanya dapat digunakan sebagai I’tibar saja.
هذا حديث مشبه - Hadits yang mendekati
hadits hasan.
4. Kedudukan hadist hasan
Para ulama sepakat memandang bahwa tingkatan hadist hasan berada sedikit
dibawah tingkatan hadist sahih, tetapi mereka berbeda pendapat tentang
kedudukannya sebagai sumber ajaran Islam atau sebagai hujjah. Masyarakat ulama
memperlakukan hadist hasan seperti hadist sahih. Mereka menerima hadist hasan
sebagai hujjah atau sumber ajaran Islam, baik dalam bidang hukum, moral, maupun
aqidah. Tetapi sebagian ulama menolak hadist hasan sebagai hujjah dalam bidang
hukum apalagi dalam bidang aqidah.
C. Hadits Dlaif
1. Definisi Hadits Dlaif
Difnisi Hadits Dlaif adalah : ما فقد شرطا او اكثر من شروط الصحيح او الحسن
“Hadits yang kehilangan satu syarat atau lebih dari syarat-syarat
hadits shaih atau hadits hasan.”
Hadits Dhaif yaitu hadits yang kehilangan satu syarat atau lebih dari
syarat-syarat hadits Shahih atau hadits Hasan. Hadits Dhaif merupakan hadits
Mardud yaitu hadits yang tidak diterima oleh para ulama hadits untuk dijadikan
dasar hukum.
2. Penyebab Tertolak
Para muhadditsin mengemukakan sebab-sebab tertolaknya hadits dari dua jurusan.
Yaitu dari jurusan sanad dan jurusan matan
a. Dari jurusan sanad
Dari jurusan ini dapat diperinc menjadi dua bagian. Yaitu terwujudnya
cacat-cacat pada rawinya, baik tentang keadilan maupun hafalannya dan ketidak
bersambung-sambungnya sanad. Dikarenakan adanya seorang rawi atau lebih, yang
digugurkan atau saling tidak bertemu satu sama lain.
i. Terwujudnya cacat-cacat pada rawinya, baik tentang keadilan maupun
hafalannya.
Cacat-cacat pada keadilan dan kedlabitan rawi ada 10 macam:
1. Dusta (hadits maudlu)
2. Tertuduh dusta (hadits matruk)
3. Fasik, yaitu banyak salah lengah dalam menghafal
4. Banyak waham (prasangka) disebut hadits mu’allal
5. Menyalahi riwayat orang kepercayaan
6. Tidak diketahui identitasnya (hadits Mubham)
7. Penganut Bid’ah (hadits mardud)
8. Tidak baik hafalannya (hadits syadz dan mukhtalith)
ii. Ketidak bersambung-sambungnya sanad. Dikarenakan adanya seorang rawi atau
lebih, yang digugurkan atau saling tidak bertemu satu sama lain.
Terdapat beberapa sebab:
1. Kalau yang digugurkan sanad pertama disebuthadits mu’allaq
2. Kalau yang digugurkan sanad terakhir (sahabat) disebut hadits mursal
3. Kalau yang digugurkan itu dua orang rawi atau lebih berturut-turut disebut
hadits mu’dlal
4. Jika tidak berturut-turut disebut hadits munqathi’
b. Dari jurusan Matan (isi)
Selain karena dua hal di atas, kedhaifan suatu hadits bisa juga terjadi karena
kelemahan pada matan. Hadits Dhaif yang disebabkan suatu sifat pada matan ialah
hadits Mauquf dan Maqthu’ Oleh karenanya para ulama melarang menyampaikan
hadits dhaif tanpa menjelaskan sanadnya. Adapun kalau dengan sanadnya, mereka
tidak mengingkarinya
3. kalsifikasi hadits dlaif
a. Berdasarkan cacatnya perawi
1. Hadits Maudlu
Hadits Maudlu’ adalah “Hadits yang dicipta dan dibuat oleh seseorang (pendusta)
yang ciptaannya itu di katakan sebagai kata-kata atau perilaku Rasulullah SAW,
baik hal tersebut disengaja maupun tidak”
Yang dikatakan sebagai rawi yang berdusta kepasa Rasulullah SAW ialah mereka
yang pernah berdusta dalam membuat hadits, walaupun hanya sekali seumur
hidupnya. Hadits yang mereka riwayatkan tidak dapat diterima, walaupun mereka
telah bertobat.
Para ulama hadits menentukan beberapa ciri-ciri untuk mengetahui ke maudlu an
sebuah hadits, diantarannya :
1. adanya pengakuan si pembuat hadits maudlu itu sendiri, pernah seorang ulama
menanyakan suatu hadits kepada perawinya dan perawi tersebut mengakui bahwa ia
memang menciptakan hadits tersebut untuk suatu keperluan.
2. Adanya indikasi yang memperkuat, misalnya seorang rawi mengaku menerima satu
hadits dari seorang tokoh, padahal ia belum pernah bertemu dengan tokoh
tersebut, atau tokoh tersebut sudah meninggal sebelum perawi itu lahir.
3. Adanya indikasi dari sisi tingkah laku sang perawi, misalnya diketahui bahwa
ada tingkah laku yang menyimpang dari diri sang perawi
4. Adanya pertentang makna hadits dengan Alquran, atau dengan hadits mutawatir,
atau dengan ijma’atau dengan akal sehat.
2. Hadits Matruk
Hadits Matruk ialah “Hadits yang menyendiri dalam periwayatan, yang
diriwayatkan oleh orang yang tertuduh dusta dalam perhaditsan.”
Yang disebut dengan rawi yang tertuduh dusta ialah seorang rawi yang terkenal
dalam pembicaraan sebagai pendusta, namun belum dapat dibuktikan bahwa ia sudah
pernahh berdusta dalam membuat hadits.
3. Hadits Munkar
Hadits munkar adalah Ialah “Hadits yang menyendiri dalam periwayatan, yang
diriwayatkan oleh orang yang banyak kesalahannya, banyak kelengahannya, atau
jelas kefasikannya yang bukan karena dusta.”
Lengah, biasanya terjadi dalam penerimaan hadits, sedangkan banyak salah
biasanya terjadi dalam hal menyampaikan hadits. Yang dimaksud dengan fasik
ialah kecurangan dalam amal bukan itikad (keyakinan / aqidahnya)
4. Hadits Muálal
Hadits Muálal ialah:
ما اطلع فيه بعد البحث والتبع على وهم وقع لرواته من وصل منقطع او ادخال حديث في حديث او نحو ذلكز
“Hadits yang setelah diadakan penelitian dan penyelidikan, tampak adanya salah
sangka dari rawinya, dengan mewashalkan (menganggap bersambung suatu sanad)
hadits yang munqathi’ (terputus) atau memasukkan sebuah hadits pada suatu
hadits yang lain, atau yang semisal dengan itu.”
Ibnu Hajar al Asqalani menulis:
ما فيه اسباب خفية طرأت عليه فاثرت فيه
” Hadits yang terdapat sebab –sebab yang tidak nyata, yang dating kepadanya
lalu menjadi cacat”
Mengetahui hadits mualal ini sangat sulit karena hadits ini tampaknya tidak
memiliki cacat tetapi setelah diteliti lebih mendalam terdapat penyakit,
penyakit itu kadang terletak pada sanad terkadang juga pada matan
5. Hadits Mudraj
Hadits Mudraj Ialah ;
ما اُدرح في الحديث مما ليس منه على وهم يوهم انه منه
“Hadits yang disadur dengan sesuatu yang bukan hadits atas perkiraan, bahwa
saduran itu termasuk hadits”
Misalnya tercampurnya matan (kata-kata dalam hadits) yang tercampur dengan
kata-kata si perawi, ini berarti ucapan rasul SAW menjadi bertambah redaksi
yakni tersisipi atau tertambah kata-kata si periwayat hadits tersebut.
Contoh:
من مات لا يشرك بالله شيئا دخل الجنةز ومن مات يشرك به شيئا دخل النار
Hadits di atas, setelah diadakan penelitian dengan membandingkn riwayat yang
lain, diketahui bahwa kalimat terakhir (ومن مات يشرك به شيئا دخل النار ) adalah kata-kata ibnu
mas’ud sendiri.
Mudroj dapat terjadi pada matan ataupun sanad.
6. Hadits Maqlub.
Secara bahasa berarti yang diaplingkan, yang dibalikakkan, yang ditukar, yang
diubah, yang terbalik.
Secara istilah:
Secara istilah:
ما وقعت المخالفة فيه بالتقديم وبالتأخير
"hadits yang terjadi padanya mukhalafah (menyalahi hadits lain) dengan cara
mendahulukan dan mengakhirkan".
Maksudnya hadits yang didalamnya baik matan atau sanad terjadi kesalahan yang
sifatnya terbalik balik, misalnya hadits muslim dari Abu Hurairah berikut ;
"dan seseorang yang bersedekah dengan suatu sedekah yang disembunyikan,
hingga tangan kananya tak mengetahui apa yang telah dibelanjakan oleh tangan
kirinya."
Hadits ini memiliki kesalahan redaksi dalam matannya ada kata yang terbalik,
yakni pada kata "hingga tangan kananya tak mengetahui apa yang telah
dibelanjakan oleh tangan kirinya." yang benar ; "hingga tangan
kirinya tak mengetahui apa yang telah dibelanjakan oleh tangan kanannya."
hal ini diketahui dari hadits hadits lain yang semakna.
Maqlub bias tejadi pada matan ataupun sanad.
7. Hadits Mudltharrib
Secara bahasa Mudltharib berasal dari mashdar idlthirab yang artinya rusaknya
sesuatu atau rusaknya keteraturan sesuatu, yang goyang atau yang goncang.
Sedangkan menurut istilah para ulama’ ilmu hadits mendifinisikan sebagaimana
berikut:
ما روي علي اوجه مجتلفة متدافعة علي التساوي في الاختلاف بحيث لايترجح احداهما على الاخري ولم يمكن الجمع بينهما من راو واحد بان روا مرة علي وجه واخري علي وجه مخالف له او رواه اكثر بان يضطرب فيه راويان فاكثرز
“Hadts yang dsiriwayatkan atas beberapa cara yang berlainan. Yang satu menolak
yang lain. Sedangkan dia sederajat dalam perbedaannnya, dalam arti tidak kuat
kuat salah satunya atas yang lain.
Tidak mungkin dkumpulkan (dikompromikan) antara perawi yang satu dengan perawi yang lain, karena sekali ia meriwayaatkan begini dan sekali ia meriwayatkan begitu yang berlainan dari yang pertama. Atu diriwayatkan oleh lebih dari seorang dan terjadi perbedaan-perbedaan antara dua irang perawi itu atau lebi”.
Tidak mungkin dkumpulkan (dikompromikan) antara perawi yang satu dengan perawi yang lain, karena sekali ia meriwayaatkan begini dan sekali ia meriwayatkan begitu yang berlainan dari yang pertama. Atu diriwayatkan oleh lebih dari seorang dan terjadi perbedaan-perbedaan antara dua irang perawi itu atau lebi”.
Yaitu hadits yang terjadi padanya mukhalafah (menyalahi hadits lain) tetapi
tidak dapat disimpulkan mana yang benar.
Jadi hadits mudltharib ini adalah sebuah hadits yang diriwayatkan oleh seorang
rawi dengan beberapa jalan yang berbeda-beda, yang tidak mungkin dapat
dikumpulkan dan ditarjihkan. misalnya hadits berikut :
"Dari Anas r.a. mengabarkan bahwa Rasulullah SAW, Abu Bakar dan Umar r.a.
konon sama memulai bacaan shalat dengan bacaan Alhamdulillahirabbil
alamin"
Hadits dengan makna seperti ini banyak (dengan lafadz yang berbeda-beda). dan
ini bertentangan dengan hadis yang juga bersumber kepada Anas r.a. berikut ;
"Mereka sama mengeraskan bacaan Bismillahirrahmaanirrahiim"
Dengan demikian hadits tersebut adalah hadits mudltharrib tidak dapat dijadikan
hujah oleh siapapun.
8. Hadits Muharraf
Muharraf artinya yang dipalingkan atau yang dubah. Yang dimaksud dalam ilmu
hadits adalah:
ماوقعت المخالفة فيه بتغيير الشكل في كلمة مع بقاء صررة الخط
“Hadits yang mukhalafahnya (menyalahi hadits lain)terjadi disebabkan karena
perubahan syakal kata (tanda baca ; fatah, dlomah, kasroh, dsb), dengan masih
tetapnya bentuk tulisan (huruf hijaiyahnya)”.
Misalny akalimat basyir dibaca busyair atau kalimat nashir dibaca nushair,
kasus ini terkadang terjadi pada matan maupun sanadnya.
Contoh yang terjadi pada matan ; hadits Jabir ra ; “Ubay (bin kaáb) telah
dihujani panah pada perang Ahzab mengenai lengannya, lantas Rasulullah
mengobatinya dengan besi hangat.”
Ghandar mentahrifkan hadits tersebut dengan Aby (artinya ; ayahku), padahal
yang benar adalah Ubay. Disini terjadi kekeliruan mestinya fathah dibaca
dlommah. Kekeliruan Ghandar Menjadi jelas karena apabila dibaca Aby artinya
yang terkena panah itu adalah ayah Jabir, padahal ayah Jabir telah meninggal
pada perang Uhud yakni perang yang terjadi sebelum perang Ahzab.
9. Hadits Mushahaf.
Mushahaf isim maful dari kata dasar tashif yaitu kekeliruan yang terdapat dalam
kertasa yang tertulis(shahifah).
Mushahhaf menurut ukama’ hadits adalah:
Mushahhaf menurut ukama’ hadits adalah:
ما وقعت المخالفة فيه بتغيير النطق في الكلمة مق بقاء صورة الخط
“Hadits yang mukhalafahnya karena perubahan titik kata, sedangkan bentuk tulisannya
tidak berubah".
Contoh hadits mushahaf pada matan, ialah hadits Abu Ayyub Al-Anshary ;
"Nabi SAW bersabda: siapa yang berpuasa Ramadlan kemudian diikuti dengan
puasa 6 hari pada bulan syawal, maka ia seperti puasa sepanjang masa."
Perkataan "sittan" yang artinya enam, oleh Abu Bakar As-Shauly diubah
dengan syai-an, yang berarti sedikit. dengan demikian rusaklah makna karenanya.
Mushahaf dalam hadits tersebut terjadi pada matan, kalau terjadi pada sanad
disebut dengan mushahaf fis-sanad.
10. Hadits Mubham, majhul dan mastur
Hadits Mubham adalah hadits yang di dalam matan atau sanadnya terdapat seorang
(atau rawi) yang tidak jelas identitasnya atau tidak jelas apakah ia laki-laki
atau perempuan.
Kesamaran tersebut dapat terjadi karena beberapa sebab ; tidak disebutkan
namanya, atau disebutkan sebuah nama tetapi tidak dapat dipastikan juga jenis
kelaminnya dari nama tersebut, atau hanya disebut pertalian keluarga seperti
ibnun (anak laki-laki), ummun (ibu) dsb yang sebutan-sebutan itu belum menunjuk
ke pribadi seseorang. kesamaran ini dapat terjadi pada matan atau sanad.
Berikut adalah contoh hadits mubham pada matan, hadits dari Abdullah bin Amr
bin 'Ash r.a. ; "Bahwa seorang laki-laki telah bertanya kepada Rasul SAW,
katanya; perbuatan Islam yang manakah yang paling baik? Jawab Nabi ; ialah kamu
merangsum makanan dan memberi salam kepada orang yang telah kamu kenal dan yang
belum kamu kenal."
Berikut adalah contoh hadits mubham pada sanad, hadits Abu Daud yang
diterimanya dari "Hajaj dari seorang laki-lak dari Abu Hurairah r.a. dari
Nabi Muhammad SAW. sabda Rasulullah ; Orang mukmin itu adalah orang yang mulia
lagi dermawan." dalam hadits itu Hajaj tidak menerangkan nama rawi yang
memberikan hadits kepadanya. oleh karena itu sulit sekali untuk menyelidikinya.
Jika nama seorang rawi disebutkan dengan jelas, akan tetapi ternyata ia bukan
tergolong orang yang sudah dikenal kadilannya dan tidak ada rawi tsiqah yang
meriwayatkan hadits daripadanya,selain seorang saja, maka rawi yang demikian
keadaannya disebut dengan Majhulul'ain, dan hadits yang diriwayatkannya disebut
dengan Hadits Majhul.
Jika seorang rawi dikenal keadilannya dan kedlabithannya atas dasar periwayatan
orang-orang yang tsiqah, akan tetapi penilaian orang-orang tersebut belum
mencapai kebulatan suara, maka rawi tersebut dinamai Majhul'lhal, dan hadits
yang diriwayatkannya disebut dengan Hadits Mastur.
11. Hadits Syadz dan Mahfudz
Yang dimaksud dengan syadz menurut muhadditsin adalah;
ما رواه المقبول مخالفا من كان ارجح منه لمزيد ضبط او كثرة عدد او غير ذالك من وجوه الترجيحات
“ Hadits yang driwayatkan oleh seorang yang maqbul(tsiqah) menyalahi riwayat
orang yang lebih rajih, lantaran mempunyai kelebihan kedlabithan atu banyaknya
sanad atau lain sebagnya, dari segi-segi pentarjihan”.
Kejanggalan (Syadz) bias terjad pada sanad ataupun matan.
Sedangkan hadits mahfudz adalah kebalikan dari hadits syadz, yaitu: “ sauatu
hadits shahih dan hasan yang diriwayatkan oleh orang kepercyan, tetp menylahi
riwayat rawi kepercayaan lain yang kurng kuat”.
12. Hadits Mukhtalith
Hadits mukhtalith menurut muhadditsi adalah;
ما طرأ على الراوي سوء الحفظ لكبر او ضراو احتراق كتبه او عدمها
“Hadits yang rawinya buruk hafalannya, disebabkan sudah lanjut usia, tertimpa
bahaya, terbakar atau hilang kitab-kitabnya”.
Hadits yang diriwayatkan oleh rawi yang seperti itu tidak dapat diterima
sebagai hujah. apabila ada hadits yang diriwayatkan oleh seorang rawi yang
hafalannya telah buruk karena berusia lanjut atau karena adanya sebab yang
lain, maka hadits yang diriwayatkannya tersebut harus ditolak. tetapi
hadits-hadits yang diriwayatkannya sebelum keadaan yang membuatnya jadi pelupa,
tetap dapat diterima.
b. Macam-Macam hadts dlaif berdasarkan Gugurnya Rawi
1. Hadits Muallaq
Mu’allaq adalah isim mf’ul dari allaqa yang artinya menghububgkan, menguatkan
dan menjadikan sebaga sesuatu yang tergantung atau yang digantungkan. Sanad ini
9suatu hadits) diktakan mu’allaq dkarenakan dia hanya ittishal (sambung) dengan
bagian dan arah atas, namun terputus dari bagian bawah.
Sehingga seolah-olah dia merupakan sesuatu yang tergantung pada atas dn lain-linnya.
Sehingga seolah-olah dia merupakan sesuatu yang tergantung pada atas dn lain-linnya.
Mu’allaq yang dimaksudkan dalam lmu hadits adalah;
الذي يسقط من اول سنده راو فاكثر
“Hadits yang gugur rawinya seorang atau lebh pada awal sanad”
Maksudnya gugur yakni tidak disebutnya nama sang rawi dalam suatu periwayatan hadits. misalnya Imam
muslim meriwayatkan suatu hadits sanadnya dari A, dari B dari C. kemudian Imam
Buchori meriwayatkan hadits yang sama tapi hanya disebut sanadnya dari A, dari
B tidak disebutnya si C. nah hadits yang dikeluarkan oleh Imam Buchory inilah
yang disebut hadits Mu'allaq karena Imam menggugurkan seorang rawi dalam sanad
hadits tersebut.
Contoh hadits Muallaq adalah:
قال ابو عيسى: وقد روي عن عائشة عن النبي صلى الله عليه وسلم قال: من صلى بعد المغرب عشرين ركعةبنى الله بيتا في الجنة
“ Berkata Abu Isa (Imam turmudzi) dan sesungguhnya telah dirwyatkan dari
Aisyah, dari Nabi saw beliau bersabda, “ barang siap shalat sesudah maghrib,
dua puluh rkat, Allah akna mendirikan baginya sebuah rumah di surga”.
Kalau diurai gambarn sanad hadits diatasadaah sebagaimana berikut;
a. Abu Isa (imam turmudzi)
b. Aisyah
c. Rasulullah saw.
Imam Turmudzi sebenarnya tidakpernah bertemu dan tidak sezaman dengan aisyah.
Jadi antara keduanya ada beberapa orang rawi lagi. Karen tidak disebutkan
rawi-rawunya, maka dia gugur, seolah-olah hadits itu tergantung. Untuk itulah
disebut dengan hadits Muallaq.
Ada hadits mu'allaq yang dibuang seluruh sanadnya oleh Imam hadits, yakni
apabila seorang imam hadits secara langsung mengatakan ; "Rasulullah SAW
bersabda,...dst".
Hadits mu'allaq pada prinsipnya digolongkan sebagai hadits dlaif disebabkan
karena sanad yang di gugurkan itu tidak dapat diketahui sifat-sifat dan
keadaannya secara meyakinkan, baik mengenai kedlabithannya maupun keadilannya,
kecuali bila yang digugurkan itu adalah seorang sahabat yang memang sudah tidak
diragukan lagi keadilannya.
Namun demikian hadits mu'allaq bisa dianggap sahih bila sanad yang digugurkan
itu disebutkan oleh hadits yang bersanad lain. seperti hadits mu'allaq yang
terdapat dalam shahih buchory sebanyak 1341 buah. dan dalam shahih muslim
sebanyak 3 buah telah disebutkan sanad yang digugurkan oleh Imam Buchory
tersebut. Juga harus dihukumi shahih apabila hadits-hadits yang digugurkan
sanadnya oleh Imam Bushory tersebut ada pada kitab-kitab hadits lain yang telah
dihukumi sebagai hadits sahih, walau harus diberi catatan sebagai hadits yang
shahihnya tidak mutlaq atau perlu diadakan penelitian lebih lanjut.
2. Hadits Mursal
Mursal merupkan isim maf’ul dari fil arsala artinya yang dilepaskan.
Seolah-olah orang yang melepaskan itu melaflzkan isnad, tetapi dia tidak mau
mengikatnya denga perawi yang terkenal.
Dalam istilah ilmu hadits hadits Mursal didefiniskan sebagai berikut:
الذي يسقط من اخر سنده من بعد التابعي
”Hadits yang gugur dari akhir sanadnya, seseorang setelah tabi'iy”.
Maksudnya apabila ada tabiin yang menegaskan tentang apa yang telah dikatakan
atau diperintahkan oleh Rasul SAW tanpa menerangkan dari sahabat mana berita
itu. diperolehnya. maka hadits tersebut di sebut sebagai hadits mursal.
Contoh hadits mursal:
عن مالك عن عبدالله بن ابي بكر بن حزم ان في الكتاب الذي كتبه رسول الله لعمر بن حزم: انلايمس القران الاطاهر
“Dari malik, dari Abdillah ibn Abi baker ibn hazm, bahwa dalam surat,Rasulullah
Saw, menulis kepada Amr ibn Hazm (tersebut), “bahwa tidak menyentuh al qur’an
melainkan orang yang bersih”
Secara sederhana susunan sanad rawinya adalah:
a. Malik
b. Abdullah ibn Abi bakar
c. Rasulullah Saw
Abdullah ibn Abi baker dalah seorang tabii, sedangkan seorang tabii tidak
semasa dan tidak bertemu denga nabi Muhammad Saw. Jadi seharusnya Abdullah
menerima riwayat itu dari orang lain atau sahabat. Karena ia tidak menyebut
seorang sahabat atau yang menhabrkan kepadanya itu, tetap ia langsung kepada
Rasulullah Sw, maka yang demikian dinamakan mursal.
Hadits mursal terbagi tiga ; mursal jally, mursal shahaby, dan mursal khafy.
a. Mursal Jaly, yaitu bila pengguguran yang telah dilakukan oleh rawi adalah
jelas sekali, dapat diketahui oleh umum, bahwa orang yang menggugurkanitu tidak
hidup sezaman dengan orang yang digugurkan yang mempunyaiberita.
b. Mursal shahaby yaitu pemberitaan sahabat yang disandarkan kepada Rasul SAW
tetapi ia tidak mendengar atau menyaksikan sendiri apa yang ia beritakan,
lantaran di saat Rasulullah hidup ia masih kecil atau terakhir masuknya ke
dalam Islam.
c. Mursal Khafy ialah hadits yang diriwayatkan oleh tabiiy dimana tabiin yang
meriwayatkan hidup sezaman dengan sahabat tetapi ia tidak pernah mendengar
sebuah haditspun daripadanya.
Soal berhujah dengan hadits Mursal ini para Ulama berbeda pendapat:
a. Mayoritas muhadditsin menyatakan bahwa hadits mursal tidk dpat dijadikan
hujjah, karena telah gugur dari sanad, perwi yang tidak dkenal. Orang yang
gugur tersebut boleh jadi tidak kepercayaan.
b. Sebagian ulama’ seper Abu hanifah, malik dan ahmad berhujjah dengan hadits
Mursal
c. Ulama’ hanfiah menerim hadits ursal, apabila yang mengirsalkan orang ahli
(ulama) pada abad-abad ketiga
d. Imam syafi’I berpendapat bahwa hadits mursal boleh dijadikan hujah dengan
syaray dibantu hadts lin yang musnad, atau dibantu oleh hadits mursal yang lain
yang musnad, atau dibantu oleh hadits mursal yang lan atau dengan qias.
Sebagian Ulama membatasi hadits mursal itu kepada yang hanya diriwayatkan oleh
tabiin besar saja, sedang yang diriwayatkan oleh tabiin kecil disebut hadits
munqati. Sebagian Ulama yang lainnya menyamakan keduanya.
3. Hadits Mudallas
Mudallas merupakan isim maf’ul dari tadlis. Tadlis menurut pengerian bahasa
adalah menyimpan cela atau cacatnya harta dagangan dari pembel. Sedangkan dalam
ilmu hadits didefinisikan sebagai mana berikut:
ما روي علي وجه يوهم انه لا غيب فيه
“ hadits yang diriwayatkan menurut cara yang diperkirakan, bahw ahadits itu
tidak ternoda”
Hadits mudallah terdapat dua macam yaitu: Mudallas isnad dan mudallas syuyukh.
a. Mudallas isnad
Yaitu bila seorang rawi yang merwayatkan suatu hadits dari orang yang pernah
bertemu dengan dia tetapi rawi tersebut tidak pernah mendengar hadits dari
padanya. Agar rawi tersebut dianggap mendengar dari rawi yang digugurkan, ia
menggunakan lafadz menyampaikan hadits dengan ‘an fulanin (dari fulan) atau
anna fulanan yaqulu (bahwa si Polan berakata).
Contoh:
“diriwayatkan oleh an Nu’man ibn rasyid, dari zuhri dari urwah dari aisyah,
bahwasannya rasulullah Saw tidak pernah sekali-kali memulkul seorang perempuan,
dan tidak juga seorang pelayan, melainkan jika ia berjihad di jalan allah’.
Kalau diuraikan secara sederhana, maa sanadnay adalah;
1. An Nu’man
2. Zuhri
3. Urwah
4. Aisyah
Dengan kajian sederhana maka sepintas lalu dan melihat susunan sanad, di atas,
aka dapat disimpulkan bahwa Zuhri mendengar riwayat di atas dari urwah, karena
memang telah biasa Zuhri merwayatkan darinya
Padahal anggapan tersebut keliru, sebab imam Abu Hatim berkata, “Zuhri tidak
pernah mendengar hadits di atas dari urwah …’. Hal ini dapat dsimpulkan bahwa
di antara Zuhri dan urwah da seorang yang disebut oleh Zuhri.
Karenany riwayat tersebut dia atas disebut dengan Mudallas, tetapi karena
kesamarannya terjadi pada sandaran hadits 9isnad0, maka disebut dengan Mudallas
Isnad. Ornag yang menyamarkan disebut dengan Mudallis. Perbutan tersebut
disebut dengan Tadlis.
Para ulama’ berselish pendapat mengenai hokum berhujjah dengan hadits ini.
Kebanyakan ulama’ mencelanya. Para Muhadditsin, Fuqoha’ dan ushuliyun apat
menerima hadits mudallas sebagai hujjah , bila diterangkan dengan lafadz yang
mewnunjukkan adanya ittishal, sepert sami’tu, haddatsana dan akhbarana.
b. Mudallas Syuyukh.
Yaitu bla seorang rawi meriwayatkan sebuah hadits yang didengarnya dari seorang
guru dengan menyebut nama kuniyahnya, nama keturunannya, atau menyifati gurunya
denag sifat-sifat yang tidak/belum dikenal oleh orng banyak.Misalnya sepert
kata Abu bakar bin mujahid al Muqry:
حدثنا عبد الله بن ابي عبيدالله
“Telah bercerita kedaku ‘Abulah bn abi ubaidilah”
Yang dimaksud dengan Abdullah ni adalah Abu Bakar bin abi Daud As Sijistani.
Mudallas Syuyukh dihukumi hadits dla’if, bila tadlis tersebut dimaksudkan untuk
menutupi kelemahan hadits.
c. Mudallas Taswiyah
Yaitu bila seorang rawi meriwayatkan hadits itu dari gurunya yang tsqah, yang
oleh guru tersebut diterima dari gurunya yang lemah, dan guru yang lemah ini
menerima dari guru yang tsiqh pula. Tetapi si mudallis tersebut meriwayatkannya
tanpa menyebutkan rawi-rawi yang lemah, bahkan ia meriwayatkan dengan lafadz
yang mengandung pengertian bahw rawinya tsiqqah.
Ini dalah termasuk sejahat-jahtnay tadlis. Dan orang yang melakukan tadlis ini
maka lunturlah sifat keadilannya.
4. Hadits Munqathi’
Munqathi’ merupakan isim fal dari inqitah’, lawan kata dari Ittishal, yang
artinya hadits yang terputus.
Menurut ahli hadts hadits Munqathi’ adalah :
ما سقط من رواته واحد قبل الصحابي في موضع او سقط في موضعين اثنان لا حال كونما متواليين.
“ Adalah hadits yang gugur seorang perawi sebelum sahabat, di satu tempat atau gugur dua orang pada dua tempat dalam keadaan tidak berturut-turut”.
Misalnya hadits berikut:
“Konon Rasulullah SAW apabila masuk masjid memanjatkan doa ; “Dengan nama
Allah, shalawat dan salam atas Rasulullah. Ya Allah ampunilah dosa�]dosaku dan bukalahan
rahmat untukku. ”
Sanad hadits tersebut yaitu ; dari Abu Bakar Abi Syaibah, dari Ismail bin
Ibrahim, dari Al -Laits, dari Abdullah bin hHasan, dari Fathimah binti Husein,
dari Fathimah Az-Zahra (putri Rasul SAW).
Di sanad tersebut terdapat pemutusan yakni rawi sebelum Fathimah Az-Zahra,
sebab Fathimah binti Husein tidak pernah bertemu dengan Fathimah Az-Zahra yang
telah wafat sebulan setelah Rasul SAW wafat.
Inqitha’ ada kalanya:
1. dengan jelas sekali, bahwa si raw yang meriwayatkan hadits dapatdiketahui
tidak sezaman dengan guru yang memberikan hadits padanya atau ia hidup sezaman
enga gurunya tetapi tidak mendapt ijzah (periznan) untuk meriwayatkan
haditsnya.
2. Dengan samara-samar, yang hany dapat diketahui oleh orang yang punya
keahlian saja.
3. Dketahuinya dari jurusan lain, dengan adanya kelebihan seorang rawi atau
lebh dalam hadits riwayat orang lan.
Hadits Munqathi’ tidak dapat digunakan sebagai Hujah.
5. Hadits Mu’dlal
Mu’dlal merupakan isim maf’ul dari a’dlala. Yang artinya memayahkan, atau
memberatkan, atau tempat melemahkan
Mu’dlal menurut imu hadits adalah;
ما سقط من رواته اثنان او اكثر على التوالي سواء سقط الصحابي والتابعي او التابغعي وتابعهاو اثنان قبلها.
“Hadits yang gugur rawinyrawinya, dua orang tau lebih, berturut-turut, bak
sahabat bersama tabi’iy, tabi’iy bersama tabi’it tabin, maupun dua orang
sebelum shahaby”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar